HAL YANG PALING MEMBINGUNGKAN OTAK

Bookmark and Share

Otak menolak untuk memikirkan bentuk 4 dimensi, mekanika kuantum atau alam semesta yang tak terbatas dan sulit dimengerti. Materi abu-abu pada otak sebenarnya ahli dalam pengolahan data dari sistem indra dan pengalaman hidup sehari-hari. Namun, ada beberapa pengecualian yang mencolok. Beberapa kebiasaan aneh dalam struktur dan fungsi otak dapat berjalan tanpa disadari oleh otak dan alam bawah radar. Berikut adalah 5 hal sehari-hari yang secara tak terduga membuat otak jadi bingung.

Pintu

Nampaknya hampir semua orang pernah berjalan ke sebuah ruangan untuk tujuan tertentu, namun tiba-tiba lupa begitu saja. Mengapa demikian? Ternyata, pintu adalah biang keladi yang harus disalahkan atas penyimpangan memori ini. Para psikolog di University of Notre Dame menemukan bahwa melewati pintu memicu apa yang disebut dengan 'batas peristiwa' di dalam pikiran, yaitu hal yang memisahkan suatu pikiran dan kenangan dari pikiran berikutnya. Analoginya seperti keluar melalui pintu keluar setelah melihat film di bioskop.

Bunyi Alarm

Bunyi alarm jam, suara sirine kebakaran atau bunyi reminder memang sangat mengganggu. Suara secara alami diciptakan oleh transfer energi dan berasal dari satu objek yang bertemu dengan objek lain, misalnya tongkat memukul drum. Suara alarm yang mengganggu ini layaknya mobil yang bergerak dengan kecepatan 100 km/jam kemudian tiba-tiba menabrak dinding namun tak pernah berhenti. Suara ini tidak berubah dari waktu ke waktu dan tidak hilang sehingga otak bingung mengenalinya dan dari mana asalnya.

Foto

Kita secara sadar melihat foto, tapi otak bawah sadar kita tidak sepenuhnya bisa memisahkan diri dari benda atau orang di dalam foto. Penelitian menunjukkan bahwa orang jauh kurang akurat ketika melemparkan anak panah kepada foto bayi atau orang yang disukai daripada ketika melemparkan anak panah kepada Hitler atau musuhnya. Peneliti lain menemukan bahwa orang mulai berkeringat deras ketika diminta memotong foto-foto barang berharganya semasa kanak-kanak.

Telepon

Seringkali kita merasa telepon bergetar di saku atau tas atau tiba-tiba memeriksa apakah ada panggilan pesan yang masuk, namun ternyata kosong. Fenomena ini disebabkan karena otak salah menyimpulkan tanda dalam upaya memahami ketidakpastian hidup. Pada zaman prasejarah, manusia sering keliru menyangka kayu yang meliuk-liuk sebagai ular. Saat teknologi semakin maju, otak masih sering salah menafsirkan gesekan kain sebagai isyarat panggilan telepon atau SMS.

Roda

Jika sering memperhatikan adegan film, kita akan melihat roda mobil seolah-olah berputar mundur. Hal ini disebabkan karena kamera mengambil gambar diam dari sebuah adegan pada tingkat yang terbatas sehingga otak mengisi kesenjangan antar gambar dengan menciptakan ilusi gerak yang berkelanjutan. Otak kita secara efektif membuat film sendiri dari dunia luar, tetapi tidak selalu memiliki frame yang cukup cepat untuk merasakan roda berputar dengan semestinya.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar